Motor Terbaik Dalam Hal Desain 2014 - Industri otomotif memang tak ubah layaknya dunia fashion yang terus mengalami penyegaran setiap tahunnya. Tak terkecuali di dunia motor sport, kelas moge khususnya. Moge sport yang identik dengan motor para lelaki memang memiliki kesan macho, sporty. Tak jarang, tampilan sebuah motor menjadi faktor penentu yang mempengaruhi keputusan pengguna motor untuk membelinya atau tidak.
Jika kita kumpulkan daftar motor-motor di kategori moge, anda akan menemukan bejibun nama motor-motor sport dengan tampilan yang stylish dan sporty.
Bicara soal konsep dan desain, di Eropa ada penghargaan yang diberikan kepada produk-produk industri dengan kategori desain terindah, salah satunya adalah sepeda motor.
Penghargaan Desain Motor Terbaik 2014
Diantara sekian banyaknya moge-moge sport, nampaknya nama Ducati Panigale 1199 boleh berbangga dengan reputasinya yang berhasil meraih penghargaan dari Golden Compass dan RetDot sebagai motor dengan desain terindah 2014.
Penghargaan bergengsi yang diberikan 3 tahun sekali itu juga melibatkan 270 produk terdaftar. Keberhasilan Ducati Panigale 1199 menyabet penghargaan motor terkeren juga tak terlepas dari konsep motor yang kuat, dengan sentuhan ala motor superbike nan kekar dan elegan.
Melirik performa mesin, Ducati Panigale 1199 dibekali dengan mesin berkapasitas 1.198 cc mampu menghasilkan tenaga hingga 195 Hp pada putaran 10.750 rpm, serta torsi puncak mencapai 132 Nm pada putaran 9.000 rpm. Dengan rangka sasis alumunium ringan, Ducati Panigale 1199 bisa dibesut hingga kecepatan 290 km/jam.
Ducati Panigale 1199 |
Bagaimana? tertarik untuk meminang Ducati Panigale 1199 ini? Di Indonesia, moge ini dibanderol dengan harga Rp. 440 juta untuk varian termurahnya (standar).
Demikianlah informasi mengenai Penghargaan Motor Terbaik Dalam Hal Desain 2014. Semoga bermanfaat :-)
artikel otomoch lainnya mengenai:
0 Response to "Penghargaan Motor Terbaik 2014 Dalam Hal Desain "
Posting Komentar