Harga Nexian Journey One Spesifikasi Android Lollipop 5.1

Harga Nexian Journey One Spesifikasi Android Lollipop 5.1 - Kalau anda baru buka-buka internet dan mendapatkan berita tentang sistem operasi versi terbaru dari Google maka secara bersamaan anda juga akan melihat kabar kalau perusahaan teknologi terbesar di dunia tersebut jga meluncurkan proyek Android One.

Mengenai Android One tersebut salah satu bagiannya adalah Nexian Journey, dia adalah satu dari tiga ponsel canggih tapi murah yang akan dan telah beredar di Indonesia. Saat ini sudah mulai banyak konsumen yang penasaran dengan kualitas produk ini, tapi jangan ragukan Nexian sebagai produsennya karena vendor tersebut sudah berpengalaman untuk memproduksi beragam ponsel pada era sebelum OS Android menggempur pasar smartphone di negara kita. Sayangnya waktu itu mereka hanya memproduksi jenis ponsel berbasi Qwerty, belum berbasis touchscreen seperti sekarang.

Tapi itu bukan masalah karena vendor lokal rasa China ini juga sudah mengikuti tren pasar. Google mempercayakan proyek Android One mereka kepada mereka juga bukan asal tunjuk. Mengenai Spesifikasi Nexian Journey yang kabarnya sudah akan beredar di tanah air, hp ini memakai layar berukuran FWVGA 4,5 inci, dengan dapur pacu menggunakan prosesor Quad-Core 1,3 GHz dan didukung memori RAM 1GB. Tak hanya itu saja, bidikan gambarnya menggunakan kamera depan 2 megapiksel serta kamera utama berukuran 5 megapiksel. Lumayan canggih dan kalau kita bandingkan dengan produk Samsung Galaxy, bisa dikisaran 2 jutaan untuk smartphone sejenis.

spesifikasi dan harga nexian journey di indonesia

Pertanyaannya sekarang adalah berapa harga Nexian Journey di pasaran Indonesia. Harga resmi yang kami dapatkan dari sumber yang bisa dipercaya hanya berkisar 1 jutaan saja. itu pastinya adalah barang murah tapi bukan murahan, anda ketahui sendiri ini adalah pryek dari mbah Google. Jadi bukan produk biasa yang akan anda temuai karena dalam pengawasan perusahaan besar tersebut yang berkolaborasi dengan vendor lokal.

Bagi teman-teman otomoch yang ingin melihat spesifikasi lengkap dari smartphone keren ini, silahkan lihat di bawah :

Ukuran Layar : IPS LCD, 4.5 Inch 480 x 854 pixels (-218 ppi)
Dimensi : 132 x 67 x 8.9 mm
Berat :  105 gram
Sim Card : Dual Sim
Kamera Belakang  : 5 MP, Autofocus, LED Flash, Face detection, Touch focus, Video 720p@30fps
Kamera Depan : 2 MP
Operating System  : Android OS, v5.1 (Lollipop)
Konektivitas : HSDPA, WiFi 802.11 b/g/n, WiFi Tethering, Bluetooth, microUSB 2.0
CPU: Mediatek MT6582, Quad-Core 1.3 GHz Cortex A7
GPU : Mali 400 MP2
RAM : 1 GB
Memory : 8 GB, MicroSD up to 32 GB
Baterai : Li-Ion 1700 MAH

Mengenai keberadaan smartphone Android One ini, bisa saja sudah ada di toko terdekat jadi rajin-rajinlah untuk memantau pasar. jangan sampai anda ketinggalan untuk menjadi ornag pertama yang membeli Nexian Journey.

0 Response to "Harga Nexian Journey One Spesifikasi Android Lollipop 5.1"

Posting Komentar