Inilah Perbedaan HP Android, BlackBerry dan iPhone

Inilah Perbedaan HP BlackBerry, Android dan iPhone - Perkembangan dunia teknologi tak henti-hentinya melahirkan inovasi yang kian memudahkan pengguna perangkat teknologi untuk melakukan beragam aktifitas. Smartphone adalah salah satu produk yang kini memiliki kemampuan yang sangat luar biasa.

Kalau dahulu Hand Phone alias HP hanya bisa digunakan untuk SMS dan telepon, kini hampir semua kemampuan pada komputer sudah dimiliki oleh ponsel bahkan fungsi kamera pun sudah ada di ponsel cerdas. Itulah sebabnya makin cangih sebuah perangkat smartphone maka makin mahal pula harganya :) karena anda tak hanya membeli satu perangkat melainkan gabungan dari beberapa perangkat yang terdapat dalam satu produk canggih.

Ada tiga smartphone yang populer saat ini dibedakan atas sistem operasi yang digunakannya. Kalau belum mengetahui apa itu operaing system maka otomoch jelaskan sedikit yaitu sistem yang fungsinya seperti mesin dari sebuah smartphone. Kalau pada motor ada Yamaha, Suzuki atau Honda yang terkenal dan kalau pada Smartphone ada BB, Android dan iOS yang populer saat ini. Jika anda bertanya kemana Windows Phone dan Symbian milik Nokia yang pernah merajai penjualan ponsel di masa lalu, mungkin keduanya bisa dikatakan tak mampu bersaing karena tidak mau move on dan mengejar inovasi yang dilakukan kompetitornya.

Bahkan BlackBerry yang sebelumnya mampu menjadi raja Smartphone kini mulai digusur oleh Android, sedangkan iPhone tetap menjadi ponsel cerdas yang eksklusif yang masih diburu oleh pengguna berkantong tebal. Lalu apa perbedaan diantara ketiganya? otomoch bisa uraikan sedikit dari beragam sisi.

1. BlackBerry


Yang pertama otomoch bahas adalah BlackBerry, perangkat selular yang pertama kali diperkenalkan ke publik pada 1997 silam ini dibuat oleh Research In Motion (RIM) yaitu perusahaan asal Kanada. Ponsel ini memiliki kemampuan layanan push e-mail, menjelajah Internet dan beragam kemampuan nirkabel lain serta tentu saja bisa untuk telepon, sms. Pada fitur Email dan browsing di BB akan dikompresi dahulu sehingga oleh penggunanya diterima dalam ukuran yang relatif lebih kecil sehingga makin cepat di buka.

Pada awalnya perangkat BlackBerry dibuat dengan tombol Qwerty namun seiring berjalannya waktu adapula yang menggunakan layar sentuh. Ada beberapa software dari BB yang tidak anda temui di perangkat iPhone atau Android seperti BIS (Blackbarry internet service), BES (BlackBerry Enterprise Server), BlackBerry MDS (BlackBerry Mobile Data System) dan BPS(BlackBerry Professional Software).

2. Android


Yang kedua ini tak kalah dengan BlackBerry dan sekarang memang menjadi yang paling populer yaitu Android. Sistem operasi milik Google ini berbasis Linux, dirancang untuk perangkat seluler layar sentuh seperti smartphone, tablet dan bahkan kini juga dipakai di TV.

Dirilis resmi pada 2007 silam, dan tahukah anda kalau awalnya OS ini dikembangkan oleh Android, Inc lalu dibeli oleh Google. Antarmuka pengguna pada Android didasarkan pada manipulasi langsung yaitu menggunakan masukan sentuh seperti mengetuk (tapping), , menggesek (swiping) dan mencubit (pinching) yang fungsinya untuk memanipulasi obyek di layar.

Android yang dirilis ke pasaran sudah terdiri dari beragam versi, Diawali dengan Cupcake 1.5, Donut1.6, Eclair 2.0, Froyo 2.2, Gingerbread 2.3, Honeycomb 3.0, Ice Cream Sandwich 4.0, Jelly Bean 4.1 / 4.3, dan yang terbaru yaitu KitKat 4.4. Mengapa banyak perusahaan teknologi yang menggunakan Android? Hal ini disebabkan karena biaya murah tapi teknologi tetap bagus dan canggih, bagi penggunanya ada daya tarik tersendiri karena bisa download jutaan palikasi dari Google Play secara gratis. Dan merek yang paling populer salah satunya adalah Samsung Galaxy.

3. iPhone


Bagaimana dengan iPhone? Smartphone ini menggunakan operating system mandiri yang dirancang dan dipasarkan oleh Apple Inc, perusahaan asal Amerika Serikat. Perangkat seluler canggih ini menggunakan iOS Apple yang dulunya dikenal dengan sebutan iPhone OS.

Antarmuka iPhone juga dibuat menggunakan layar sentuh, memakai iOS dan cukup eksklusif , aplikasinya dijual di Apps Store dan mendapat dukungan penuh dari Apple Inc mengenai maslaah keamanan dan pengembangan. Kabarnya iPhone dari beragam versi yang sudah dibuat telah terjual lebih dari 500 juta unit di seluruh dunia.

Antara iPhone dan BlackBerry memiliki kemiripan yaitu sama-sama dibuat dan didistribusikan oleh satu perusahaan saja yaitu pengembangnya sendiri. Beda dengan Android yang digunakan oleh banyak perusahaan seperti Samsung, LG, Nexian, Sony, Oppo, dan yang lainnya karena memang sifatnya merupakan OS yang terbuka dan gratis. Perbedaan utama dari ketiganya adalah pada Sistem Operasi yang digunakan oleh masing-masing, semoga bermanfaat.

0 Response to "Inilah Perbedaan HP Android, BlackBerry dan iPhone"

Posting Komentar