Biaya Service Honda BeAT di Bengkel Resmi AHASS

Biaya Service Honda BeAT di Bengkel Resmi AHASS - Mungkin saat ini sudah semakin banyak masyarakat pengguna kendaraan roda dua yang sadar kalau memakai spare part original jauh lebih menguntungkan dibanding membeli produk kw. Hal ini juga diuntungkan dengan semakin murahnya onderdil tersebut dan mudah untuk membelinya di outlet resmi Honda tentunya.

Akhirnya kita harus menyiapkan informasi akurat agar kendaraan kita tetap terjaga kualitas mesin, dan yang lainnya. Pertama ketahui dulu apa masalah sebenarnya pada motor anda, cari referensi lalu ambil tindakan yaitu bawa ke ahlinya dan dalam hal ini tentu saja ke bengkel yang kita percaya. Pilihannya adalah bengkel biasa atau yang resmi seperti AHASS. Anda lebih memilih yang mana?

Sekarang kita anggap masalah yang terjadi pada motor matic anda sudah diketahui. Masalah selanjutnya tenut biaya, kita juga perlu ketahui harga jasa service Honda BeAT di bengkel AHASS yang sebenarnya, karena terkadang ada ornag yang salah paham dengan informasi ini. Ternyata anda hanya perlua keluarkan uang sekitar Rp 60.000 untuk service lengkap Honda BeAT.

Biaya Service Honda BeAT di Bengkel Resmi AHASS

Bahkan kalau anda hanya ingin service ringan Honda BeAT hanya butuh dana Rp 45.000. Tapi ingat, bahwa biaya service itu haja jasa montir karena belum termasuk penggantian oli atau penggantian spare part jika diperlukan. Namun sebaiknya anda membawa motor diservice pada saat periode ganti oli mesin.

Berikut ini adalah isi dari paket service ringan Honda BeAT di bengkel AHASS.
  • Penyetelan karburator juga
  • Pembersihan saringan udara
  • Pemeriksaan dan penggantian oli
  • Pembersihan busi
  • Penyetelan rem depan dan belakang
  • Pemeriksaan dan penambahan air aki
  • Pemeriksaan lampu dan klakson
  • Penyetelan atau pemeriksaan sistem injeksi
Sedangkan kalau anda memilih paket full service Honda BeAT, maka inilah layanan yang akan anda peroleh yaitu.
  • Pembersihan saringan udara
  • Pemeriksaan dan penggantian oli
  • Pembersihan busi
  • Penyetelan rem depan dan belakang
  • Pemeriksaan dan penambahan air aki
  • Pemeriksaan lampu dan klakson
  • Penyetelan dan pelumasan kabel gas
  • Pemeriksaan dan penyetelan stang kemudi
  • Pengencangan mur dan baut
  • Pemeriksaan roda dan ban
  • Penyetelan klep
  • Penyetelan atau pemeriksaan sistem injeksi
Ketika masa-masa pemakaian dua tahun ke atas, motor akan lebih sering dibawa ke bengkel karena sudah banyak onderdil yang perlu diganti. Jangan abaikan hal ini agar kerusakan pada mesind an kenyamanan berkendara tidak berkurang. Ingat anda perlu menyiapkan anggaran yang cukup banyak kalau harus melakukan service berat karena itu artinya motor dalam rusak parah.

0 Response to "Biaya Service Honda BeAT di Bengkel Resmi AHASS"

Posting Komentar