Kawasaki Z250 2014 Dengan Striping Tajam dan Gahar

Kehadiran motor Kawasaki Z250 memang baru seumur jagung. Setelah mengaspal sejak tahun 2013 lalu, moge ala street fighter ini memang boleh dikategorikan sebagai salah satu motor gede dengan desain futuristik yang cukup bikin ngiler para penggila motor ala naked bike. 

Kawasaki Z250 versi terbaru 2014 ini memang nampak lebih kaya akan warna serta lekukan bodi tajam khas Kawasaki. Dengan tambahan warna oranye, moge turunan dari Z800 ini tampil lebih garang melengkapi ketiga warna lainnya yang sudah ada, antara lain: jingga, hijau, putih, & hitam. Untuk desain striping sendiri tak terlalu banyak perbedaan dengan Z250 versi 2013. Hal yang cukup disayangkan, ternyata striping decal anyarnya ini baru difokuskan untuk pasar di Jepang.

Untuk bagian dapur pacu sendiri masih tetap mengusung spesifikasi yang sama persis dengan Kawasaki Z250 2013 yang mengusung mesin injeksi 250 cc yang dapat memuntahkan power hingga 32hp (11 ribu rpm) serta torsi maksimal hingga 21 Nm (10 ribu rpm). Bagaimana? tertarik dengan desain striping baru Kawasaki Z250 2014 ini? Semoga saja Kawasaki Motor Indonesia juga akan akan menghadirkannya juga ke Indonesia.

Gambar Kawasaki Z250 versi 2014


Kawasaki Z250
Kawasaki Z250
Demikianlah informasi mengenai Kawasaki Z250 2014 Dengan Striping Tajam dan Gahar. Semoga bermanfaat :-)

artikel otomoch lainnya mengenai:

0 Response to "Kawasaki Z250 2014 Dengan Striping Tajam dan Gahar"

Posting Komentar