Cara Membersihkan Karburator Motor - Seiring dengan semakin bertambahnya jumlah motor yang lalu-lalang di jalanan di kota anda termasuk mungkin di rumah anda sudah ada lebih dari satu kendaraan roda dua tersebut. Mulai sekarang cobalah belajar untuk membongkar perut motor tersebut, salah satunya adalah dengan membersihkan tempat bensin di olah yaitu di karburator.
Karburator pada bagian mesinnya motor adalah merupakan komponen yang sangat penting. Fungsi utama karburator itu adalah menyatukan udara dengan bahan bakar yang akhirnya akan disalurkan masuk ke ruang pembakaran. Karena fungsinya inilah sangat penting bagi kita untuk menjaga karburator dari berbagai gangguan zat atau bahan lain yang kemungkinan akan masuk ke dalam karburator tersebut yang nantinya bisa mengakibatkan komponen vital motor tadi tidak berfungsi sebagaimana mestinya.
Dalam kegiatan membersihkan karburator motor sebenarnya cukup mudah yaitu dengan melakukan perawatan secara periodik pada karburator tersebut, hal ini bertujuan untuk menjaga fungsi karburatornya dapat berjalan maksimal. Di bawah ini sudah ada tips membersihkan karburator motor yang dapat anda praktikkan :
Pertama adalah lepaskan bagian filter karburator
Yang paling awal anda lakukan dalam proses pembersihan pada karburator motor yaitu harus melepaskan filter karburator, bagian tersebut terdapat di mulut karburator. Setelah yang satu itu terlepas, bersihkankanlah filter dengan menggunakan cairan pembersih, kemudian anda keringkan filter tadi sebelum dipasang kembali. Kita juga dapat memakai kompresor tekanan rendah dalam membantu membersihkan beberapa kerak yang mungkin menempel pada bagian filter karburator motor tadi.
Langkah kedua adalah melepaskan karburator
Sekarang lepaskanlah semua baut yang berfungsi mengikat karburator. Kemudian bersihkanlah karburator tersebut menggunakan alat berupa kuas atau sejenisnya sampai semua kotoran yang mungkin menempel dapat dihilangkan. Untuk dapat menjangkau bagian dalamnya, anda bisa menggunakan penyemprot bertekanan tinggi.
Langkah ketiga adalah membersihkan Spuyer
Dalam proses membersihkan bagian spuyer karburator motor, ini haruslah dilakukan dengan hati-hati. Bila anda ceroboh dalam proses membersihkan spuyer maka dapat mengakibatkan berubahnya ukuran diameter spuyer tadi dan berakibat pada mesin kendaraan yang tidak dapat hidup. Biasanya gunakan amplas yang halus untuk pembersihan kotoran yang menempel di spuyer.
Proses pemasangan kembali KarburatorYang terakhir setelah rangkaian kegiatan tadi dilakukan dan semuanya telah bersih, maka lakukan proses pasang kembali seperti ketika awal belum dibongkar. Sangat penting anda perhatikan untuk semua bagian sebelum ditutup yaitu harus terlebih dahulu mengatur ketinggian dari pelampung bensin. Dalam memperoleh sudut ketinggian yang tepat anda dapat menggunakan jangka sorong. kemudian jiak sudah tepat lakukan segera penutupan karburator motor dan Selanjutnya silahkan pasang lagi kembali ke motor anda agar dapat digunakan.
Fungsi merawat karburator pada motor ada berbagai hal positif yang dapat anda peroleh yaitu, mesin awet, bensih hemat dan tentunya anda tak perlu cemas akan ada mogok di tengah jalan. Perawatannya pun cukup mudah, asal anda berani membukannya dan melakukan sebagaimana petunjuk yang otomoch sajikan di atas. Coba baca juga info lainnya yang masih terkait yaitu cara setting karburator yang baik dan benar.
0 Response to "Cara Membersihkan Karburator Motor"
Posting Komentar